EasyManua.ls Logo

Bosch GKS 18 V-LI - Page 43

Bosch GKS 18 V-LI
56 pages
To Next Page IconTo Next Page
To Next Page IconTo Next Page
To Previous Page IconTo Previous Page
To Previous Page IconTo Previous Page
Loading...
Bahasa Indonesia | 43
Bosch Power Tools 1 609 92A 01D | (11.2.13)
Cara memasang
Cara mengisi baterai
Gunakanlah hanya alat-alat pencas baterai yang
disebutkan pada halaman aksesori. Hanya alat-alat
pencas baterai ini yang dicocokkan pada baterai ion-Li
yang diperlukan bagi perkakas listrik Anda.
Petunjuk: Baterai dipasok dalam keadaan diisi sebagian.
Untuk menjamin daya penuh dari baterai, sebelum
penggunaannya untuk pertama kalinya, isikanlah baterai
sampai penuh sama sekali di dalam alat pencas baterai.
Baterai ion-Li bisa diisi sewaktu-waktu, tanpa mengurangi
daya tahannya. Baterai tidak menjadi rusak jika pengisiannya
dihentikan untuk sementara waktu.
Baterai ion-Li dilindungi terhadap pengosongan sama sekali
oleh „Electronic Cell Protection (ECP)“. Jika baterai kosong
perkakas listrik dimatikan oleh pengaman: alat kerja berhenti
memutar.
Lepaskan tekanan pada tombol untuk menghidupkan
dan mematikan mesin, jika perkakas listrik mati secara
otomatis. Jika tombol ditekan terus, baterai bisa menjadi
rusak.
Baterai dilengkapi dengan penjaga suhu NTC yang
memungkinkan pengisian baterai hanya pada tingkatan suhu
antara 0 °C dan 45 °C. Ini membuat baterai tahan lama.
Perhatikanlah petunjuk-petunjuk untuk membuang.
Cara mengeluarkan baterai
Baterai 3 dilengkapi dengan penguncian dua tahapan, yang
dimaksudkan untuk melindungi baterai supaya tidak terjatuh
ke luar jika tombol pelepas baterai 24 tertekan tanpa
disengaja. Selama baterai berada di dalam perkakas listrik,
baterai ditahan dalam kedudukannya oleh satu fer.
Untuk mengeluarkan baterai 3, tekan tombol pelepas baterai
24 dan tarikkan baterai ke belakang ke luar dari perkakas
listrik. Janganlah melakukannya dengan paksaan.
Petanda keberisian baterai (lihat gambar F)
Ketiga lampu petanda LED hijau dari petanda keberisian
baterai 32 menunjukkan keadaan keberisian baterai 3. Demi
keselamatan kerja, keadaan keberisian baterai hanya bisa
diperiksa selama perkakas listrik dalam keadaan berhenti.
Tekan tombol 31, untuk menampilkan petanda keberisian
baterai. Hal ini juga bisa dilakukan jika baterai 3 sedang
dicopotkan.
Jika setelah tombol 31 ditekan dan tidak ada lampu petanda
LED yang menyala, baterai rusak dan harus digantikan.
Memasang/mengganti mata gergaji untuk mesin
gergaji bundar
Sebelum melakukan pekerjaan pada perkakas listrik,
keluarkan selalu baterai sebelumnya.
Pakailah sarung tangan pelindung pada waktu
memasang mata gergaji. Persentuhan dengan mata
gergaji bisa mengakibatkan luka-luka.
Gunakanlah hanya mata gergaji-mata gergaji yang
sesuai dengan data-data yang tercantum di dalam
petunjuk-petunjuk ini.
Janganlah sekali-kali menggunakan mata gerinda
sebagai alat kerja mesin gergaji ini.
Memilih mata gergaji
Satu ikhtisar dari mata gergaji-mata gergaji yang diizinkan ada
di bagian akhir dari petunjuk-petunjuk ini.
Melepaskan mata gergaji (lihat gambar A)
Untuk mengganti alat kerja, sebaiknya perkakas listrik
diletakkan pada bagian depan dari rumah motor.
Tekan tombol penahan poros kerja 14 dan biarkan tombol
ini tertekan.
Tombol penahan poros kerja 14 hanya boleh ditekan
jika sumbu penggerak tidak berputar. Jika tidak,
perkakas listrik bisa menjadi rusak.
Putarkan dengan kunci mur dalam 16 baut pemegang 22
dalam arah sampai ke luar.
Balikkan kap pelindung yang bisa bergerak 7 dan
tahankan.
Lepaskan flens pemegang 21 dan mata gergaji untuk
mesin gergaji bundar 20 dari sumbu penggerak 18.
Memasang mata gergaji (lihat gambar A)
Untuk mengganti alat kerja, sebaiknya perkakas listrik
diletakkan pada bagian depan dari rumah motor.
Bersihkan mata gergaji 20 dan semua jepitan dan bagian-
bagian jepitan yang akan dipasangkan.
Balikkan kap pelindung yang bisa bergerak 7 dan
tahankan.
Pasangkan mata gergaji 20 pada flens untuk poros kerja
19. Arah pemotongan dari gigi-gigi (arah tanda panah pada
mata gergaji) dan tanda arah putaran pada kap pelindung
yang bisa bergerak 7 harus saling cocok.
Pasangkan flens pemegang 21 dan putarkan masuk baut
pemegang 22 dalam arah . Perhatikanlah supaya flens
untuk poros kerja 19 dan flens pemegang 21 dipasangkan
dalam kedudukan yang betul.
Tekan tombol penahan poros kerja 14 dan biarkan tombol
ini tertekan.
Dengan menggunakan kunci mur dalam 16, baut
pemegang 22 dikencangkan dengan cara memutarkannya
dalam arah putaran . Sebaiknya momen kunci sebesar
69 Nm, sama dengan penguncian sekuat tangan
ditambah ¼ putaran atau 3 garis pada tanda 23 pada kap
pelindung 4.
LED Kapasitas
Lampu menetap 3 x hijau 2/3
Lampu menetap 2 x hijau 1/3
Lampu menetap 1 x hijau <1/3
Lampu berkedip-kedip 1 x hijau cadangan
OBJ_BUCH-765-002.book Page 43 Monday, February 11, 2013 11:29 AM

Related product manuals