31
- Untuk membuat jus tomat, potong tomat menjadi empat dan
masukkan melalui lubang di penutup ke dalam pisau yang berputar.
Cup pengukur
Anda dapat menggunakan cup pengukur untuk mengukur bahan atau
menyiapkan mayones.
B
Untuk menyiapkan mayones, Anda dapat membuat lubang di tengah
bagian dasar cup pengukur dengan menggunakan pisau atau benda
tajam lain dan memakai cup pengukur sebagai lubang untuk
menambahkan minyak saat menyiapkan mayones. Minyak harus
perlahan dikucurkan agar merata. Jalankan blender pada kecepatan
rendah saat menyiapkan mayones.
B
Ingat bahwa begitu Anda membuat lubang pada cup pengukur, maka
cup pengukur tidak bisa lagi dipakai sebagai pengukur.
Saringan
B
Hanya tipe HR2094.
Dengan saringan ini, Anda dapat membuat jus buah segar, koktail atau
susu kedelai yang lezat (lihat juga bagian 'Resep'). Saringan mencegah
biji dan kulit tertuang dalam minuman Anda.
Jangan terlalu penuh mengisi saringan. Jangan memasukkan kacang
kedelai kering lebih dari 125g atau buah lebih dari 150g secara
bersamaan ke dalam saringan.
Menyiapkan saringan untuk penggunaan.
C
1 Pasang tabung blender dengan wadah unit pisau terpasang pada
unit motor.
Tabung blender dapat dipasang pada unit motor dalam dua posisi.
C
2 Pasang filter ke dalam tabung blender.
Pastikan lekukan saringan dipasangkan secara tepat pada rusuk-rusuk di
dalam tabung blender.
3 Patikan alat sudah terhubung ke listrik.
BAHASA INDONESIA