34
Jaminan & servis
Jika anda memerlukan informasi atau menghadapi masalah, silahkan
kunjungi situs web Philips pada www.philips.com atau hubungi Pusat
Layanan Pelanggan Philips di negara Anda (Anda akan menemukan
nomor teleponnya dalam leaflet garansi yang berlaku di seluruh dunia).
Jika di negara Anda tidak terdapat Pusat Layanan Pelanggan, silakan
datang ke dealer Philips setempat atau hubungi Bagian Servis Philips
Domestic Appliances and Personal Care BV.
Resep
◗ Kiwi-strawberry smoothie
- 200g kiwi yang telah dikupas dipotong seukuran 3x3x3 cm
- 100g potongan pisang seukuran 1 cm, yang telah dibekukan selama
16 jam.
- 150ml jus nanas.
- 100g stroberi beku.
B
Pisang dan stroberi harus langsung diambil dari kulkas. Masukkan
bahan-bahan ke dalam tabung blender menurut urutan di atas lalu
giling sampai halus.
◗ Buah campur
- 2 nektarin, tumbuk lalu potong-potong
- 125g frambus beku
- 125g stroberi beku
- 125ml jus jeruk
- 125ml jus apel
- 7 es batu
B
Masukkan potongan nektarin dan semua jus kedalam tabung blender,
lalu tambahkan buah beku.Tekan tombol Smoothie lalu tunggu blender
berputar sampai 40 detik.
◗ Es campur kopi vanila
- 150ml air hangat
- 1,5 sendok makan gula
- 2 sendok makan kopi instan
- 200g es krim vanila
- 10 es batu
B
Larutkan kopi dan gula dalam air. Masukkan semua bahan (kecuali
bongkahan es) ke dalam blender. Giling sampai rata. Masukkan
bongkahan es lewat lubang pada tutup ketika blender sedang berputar.
BAHASA INDONESIA