28
Bahasa Indonesia
28
f ) Jaga ketajaman dan kebersihan alat pemotong.
Alat pemotong yang terawat dengan baik dengan mata
potong yang tajam, akan kecil kemungkinannya untuk
macet serta lebih mudah untuk dikendalikan.
g ) Gunakan perkakas listrik, aksesori, mata bor
dan sebagainya, sesuai petunjuk ini, dengan
memperhitungkan kondisi kerja dan jenis pekerjaan
yang harus dilakukan. Penggunaan perkakas listrik
untuk pengoperasian yang tidak sesuai dengan tujuan
penggunaan dapat mengakibatkan situasi yang
berbahaya.
h ) Jaga agar permukaan pegangan tetap kering,
bersih, bebas dari minyak dan lemak. Pegangan dan
permukaan pegangan yang licin tidak bisa digunakan
untuk melakukan penanganan dan pengendalian alat
dengan aman saat dalam situasi tak terduga.
5) Pemakaian dan Perawatan Perangkat
Baterai
a ) Hanya isi ulang daya perangkat dengan pengisi
daya yang ditetapkan pabrik produsen. Pengisi
daya yang cocok untuk satu jenis baterai bisa berisiko
menimbulkan kebakaran bila dipakai untuk isi ulang
baterai lainnya.
b ) Pergunakan perangkat listrik hanya dengan baterai
yang sudah ditetapkan secara spesifik. Pemakaian
baterai lain bisa menimbulkan risiko terjadinya cedera
dan kebakaran.
c ) Ketika baterai sedang tidak dipakai, jauhkan
baterai dan benda logam lain seperti klip kertas,
koin, kunci, paku, sekrup atau logam-logam kecil
lainnya, yang bisa membuat koneksi dari satu
terminal ke terminal lain. Korslet terminal baterai
secara bersamaan bisa menyebabkan luka bakar atau
kebarakan.
d ) Dalam kondisi yang berlebihan penggunaan, cairan
bisa keluar dari baterai; hindari kontak dengan
cairan. Bila tidak sengaja berkontak, bilas tubuh
dengan air. Bila cairan mengenai mata, hubungi
segera pertolongan medis. Cairan yang keluar dari
baterai bisa menimbulkan iritasi atau luka bakar.
e ) Jangan memakai baterai atau perangkat yang
rusak atau sudah dimodifikasi. Baterai yang rusak
atau sudah dimodifikasi bisa menjadi tidak dapat
diprediksi yang bisa berisiko menimbulkan kebakaran,
ledakan atau cedera.
f ) Jangan memaparkan baterai atau perangkat pada
api atau suhu yang terlalu panas. Paparan pada api
atau suhu di atas 130 °C bisa menyebabkan alat meledak.
g ) Ikuti seluruh petunjuk pengisian daya dan jangan
mengisi ulang daya baterai maupun perangkat di
lingkungan dengan suhu di luar rentang yang telah
disebutkan dalam petunjuk. Pengisian daya yang tidak
benar atau di tempat dengan suhu di luar batas yang
telah ditetapkan bisa merusak baterai dan meningkatkan
risiko terjadinya kebakaran.
6) Layanan
a ) Perkakas listrik sebaiknya diservis oleh teknisi yang
berkualifi kasi dan hanya menggunakan komponen
pengganti yang persis sama. Hal ini akan membuat
keamanan perkakas listrik selalu terjaga.
b ) Jangan pernah menservis sendiri baterai yang
rusak. Servis baterai hanya boleh dilakukan oleh pabrik
produsen atau oleh pemberi layanan resmi.
Peraturan Keselamatan Khusus Tambahan
untuk Bor/Sekrup/Bor tumbuk
• Gunakan pelindung telinga saat pengeboran benturan.
Paparan kebisingan dapat menyebabkan gangguan
pendengaran.
• Gunakan gagang bantu, jika disertakan bersama alat.
Kehilangan kendali dapat menyebabkan cedera pribadi.
• Pegang perangkat listrik pada permukaan pegangan
yang berinsulasi saat melakukan pengoperasian di
mana aksesori pemotongan atau pengencang dapat
menyentuh kabel tersembunyi. Aksesori pemotong atau
pengencang yang bersentuhan dengan kabel “menyala”
bisa membuat bagian logam dari perangkat listrik yang
terpapar keluar untuk “menghantarkan arus listrik” dan dapat
menimbulkan sengatan listrik pada operator.
• Pakai klem atau cara praktis lainnya untuk
mengamankan dan menopang benda kerja pada
platform yang stabil. Memegang atau menggenggam
benda kerja menggunakan tangan atau menghadap tubuh
Anda adalah hal yang tidak stabil dan dapat membuat Anda
hilang kendali.
• Pakai kacamata pengaman atau pelindung mata
lainnya. Pengoperasian hammering dan drilling
menghasilkan serpihan yang beterbangan. Partikel yang
beterbangan bisa mengakibatkan kerusakan mata permanen.
• Mata bor dan perkakas akan menjadi panas saat
melakukan pengoperasian. Kenakan sarung tangan saat
menyentuh atau menggunakannya.
• Ventilasi udara sering kali menutupi komponen yang
bergerak dan harus dihindari. Pakaian longgar, perhiasan,
atau rambut panjang bisa tersangkut pada komponen yang
bergerak.
Petunjuk Keselamatan Saat Menggunakan
Mata Bor Panjang
• Jangan pernah beroperasi pada kecepatan yang lebih
tinggi dari nilai kecepatan maksimum mata bor. Pada
kecepatan yang lebih tinggi, mata bor cenderung bengkok
jika dibiarkan berputar bebas tanpa menyentuh benda kerja,
yang mengakibatkan cedera diri.
• Mulailah selalu mengebor dengan kecepatan rendah
dan ujung mata bor bersentuhan dengan benda kerja.
Pada kecepatan yang lebih tinggi, mata bor cenderung
bengkok jika dibiarkan berputar bebas tanpa menyentuh
benda kerja, yang mengakibatkan cedera diri.