EasyManua.ls Logo

HP Officejet 6500A - Page 38

HP Officejet 6500A
100 pages
To Next Page IconTo Next Page
To Next Page IconTo Next Page
To Previous Page IconTo Previous Page
To Previous Page IconTo Previous Page
Loading...
Mengkongurasi dan menggunakan faks36
Mengirim faks dari telepon ekstensi
1. Masukkan dokumen yang akan dikirim melalui faks ke
printer.
Anda dapat mengirim faks dari ADF (Automatic Document
Feeder) atau kaca pemindai.
2. Sentuh Fax [Faks].
3. Hubungi nomor menggunakan keypad pada telepon
yang tersambung ke printer.
Catatan: Jangan gunakan keypad pada panel
kontrol printer ketika mengirim faks secara manual.
Anda harus menggunakan keypad telepon untuk
memasukkan nomor penerima.
4. Jika penerima menjawab panggilan telepon, Anda
dapat melakukan percakapan sebelum mengirim faks.
Catatan: Jika mesin faks menjawab panggilan, Anda
akan mendengar nada faks dari mesin penerima
faks. Lanjutkan ke langkah berikutnya untuk mengirim
faks
5. Bila Anda siap mengirim faks, sentuh Start Black
[Mulai Hitam] atau Start Color [Mulai Warna].
Catatan: Jika diminta, pilih Send Fax [Kirim Faks].
Jika Anda berbicara dengan penerima sebelum mengirim
faks, beri tahukan penerima tersebut untuk menekan Start
[Mulai] pada mesin faks setelah terdengar nada faks.
Saluran telepon akan menjadi sunyi saat faks sedang
dikirim. Pada saat ini, Anda dapat menutup telepon. Jika
Anda ingin melanjutkan percakapan dengan penerima,
jangan akhiri panggilan telepon hingga pengiriman faks
selesai.
Selengkapnya!
Lihat panduan pengguna untuk informasi lebih lanjut
tentang topik berikut:
Mencetak ulang faks yang diterima dari memori
Menampung penerimaan faks
Meneruskan faks ke nomor lain
Menetapkan ukuran kertas untuk faks yang
diterima
Menetapkan pengurangan otomatis untuk faks
masuk
Memblokir nomor faks sampah
Panduan pengguna tersedia di komputer setelah
Anda menginstal perangkat lunak.
Menerima faks
Anda dapat menerima faks secara otomatis maupun
manual.
Catatan: Jika Anda menerima faks berukuran
legal atau lebih besar dan printer saat ini tidak
diatur untuk menggunakan kertas ukuran legal,
printer akan memperkecil ukuran faks sehingga
sesuai dengan kertas yang dimasukkan. Jika Anda
telah menonaktifkan tur Automatic Reduction
[Pengurangan Otomatis], printer akan mencetak faks
menjadi dua halaman.
Jika Anda sedang menyalin dokumen saat faks diterima,
faks tersebut akan disimpan dalam memori printer hingga
penyalinan selesai. Akibatnya, jumlah halaman faks yang
dapat disimpan dalam memori mungkin berkurang.

Other manuals for HP Officejet 6500A

Related product manuals