EasyManua.ls Logo

Dell PowerConnect 8024 - Instalasi; Membuka Kemasan Switch; Isi Kemasan; Penyiapan Tempat

Dell PowerConnect 8024
226 pages
To Next Page IconTo Next Page
To Next Page IconTo Next Page
To Previous Page IconTo Previous Page
To Previous Page IconTo Previous Page
Loading...
Panduan Pengaktifan 107
Instalasi
Dokumen ini menguraikan informasi dasar untuk menginstal, mengkonfigurasikan, dan
mengoperasikan sistem Dell™ PowerConnect™ 8024 dan 8024F. Untuk informasi lebih lanjut,
lihat
Panduan Pengguna
, yang tersedia pada CD
Dokumentasi Pengguna
, atau kunjungi situs web
Dukungan Dell di
support.dell.com
untuk update terbaru mengenai dokumentasi dan firmware.
Penyiapan Tempat
Switch PowerConnect 8024 dan 8024F dapat dipasang pada rak standar 48,26-cm (19-inci)
atau berdiri sendiri (pada permukaan yang rata) dan berfungsi sebagai switch terpisah.
Sebelum menginstal satu atau beberapa switch, pastikan bahwa lokasi penginstalan yang dipilih
memenuhi persyaratan tempat berikut:
Daya
— Switch diinstal di dekat stopkontak 100–250 VAC, 50–60 Hz yang mudah diakses.
Jarak ruang
— Tersedia jarak ruang di depan dan belakang yang memadai untuk akses
operator. Sediakan jarak ruang untuk pengkabelan, koneksi daya, dan ventilasi.
Pengkabelan
— Jalur pengkabelan diatur untuk menghindari sumber derau listrik seperti
pemancar/penerima radio, penguat siaran, jalur listrik, dan alat penerangan neon.
Ambien
— Kisaran suhu pengoperasian ambien switch adalah 0 s/d 45ºC (32 s/d 113ºF)
pada kelembapan relatif hingga 95 persen, tanpa pengembunan.
Membuka Kemasan Switch
Isi Kemasan
Ketika membuka kemasan setiap switch, pastikan bahwa item berikut disertakan:
Satu switch PowerConnect
Dua kabel daya AC
Satu kabel soket RJ-45 ke DB9
Satu kit pemasangan rak untuk instalasi di rak (dua braket pemasangan, baut, dan mur
rangka)
Satu set alas karet berperekat untuk switch yang berdiri sendiri (empat alas disertakan)
Dokumentasi Pengguna
Panduan Pengaktifan
Panduan Informasi Produk

Table of Contents

Other manuals for Dell PowerConnect 8024

Related product manuals